Senin, 03 Desember 2012

Tingkatan Pemain Mini4WD

Berikut adalah tulisan tentang tingkatan pemain Mini4WD berdasarkan pengalaman pribadi saya. Baiklah kita mulai saja.
1. Tingkat pengenalan (pemula)
Pada tingkatan ini, ketika pemain baru membeli mobil mini4wd, mereka akan belajar bagaimana merakit mobil mini4wd. Biasanya mereka masih menggunakan lembar manual atau cara merakit mobil mini4wd. Dan kemudian memasang baterai dan menjalankannya di lantai rumah atau aspal depan rumah.

2. Mencari kestabilan (middle)
Pada tahapan ini pemain mini4wd mulai bermain di jalur atau track mini4wd. Dari kebanyakan jenis mobil mini4wd yang masih standart (kotakan), biasanya mobil akan mudah terlempar (tidak stabil) dari tikungan karena gaya sentrifugal. Dan memerlukan stabiliser berupa spare part tambahan agar lebih stabil di tikungan.

3. Mencari kecepatan (middle)
Pada level ini pemain akan mencari informasi dan menerapkan bagaimana mesin yang kencang. Mereka akan belajar untuk menggulung kumparan mesin sendiri. Pemain yang mencari kecepatan dan kestabilan tidak jauh selisihnya, karena semakin kencang mobil, maka kestabilan akan semakin kecil.

4. Mencari jati diri (middle)
Dari berbagai kalangan pemain mini4wd ada beragam alasan kesenangan mereka bermain mini4wd. Ada yang suka dengan kecepatan sebuah mini4wd, maka rata2 dari mereka akan lebih senang bermain jenis speed. Dan ada lagi dari mereka yang menyenangi type mobil yang menggunakan jumpingan (lompatan). Selain itu banyak jenis dan type yang lain termasuk jenis taktikal track. Untuk jenis atau type taktikal track ini sangat tidak disukai orang karena lebih sulit.

5. Mekanik
Pada level ini pemain sudah dapat merakit mobil tanpa manual dan diluar kepala. Dan pemain jenis ini sudah memahami bagaimana sebuah mobil bisa stabil di tikungan dan rintangan2 lainnya. Mereka juga pandai menggulung dan melihat mana jenis mesin yang kencang dan bertenaga.

6. Pengatur strategy (expert)
Sering kita jumpai pada permainan mini4wd diadakan lomba untuk menambah semangat dan nilai dari hobby tersebut. Nah di dalam perlombaan tersebut biasanya ada seorang pengatur strategy (manager). Pada level ini seseorang harus memahami semuanya tentang mini4wd diluar kepala. Baik soal mesin, kestabilan, jalur track, dan lain. Sebagainya. Selain itu, pengatur strategy juga berperan penting dalam menentukan berapa jumlah kupon (turun start) yang akan dibeli. Karena kita akan sulit menang ketika berhadapan dengan musuh yang kurang lebih memiliki skill level yang sama tetapi jumlah kupon yg lebih banyak dari kita. (*untuk alasannya mungkin akan saya tulis tersendiri). Kemudian seorang manager juga harus mengatur mobil mana yg bisa diturunkan untuk tiap race.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rental Proyektor Pangkalpinang-BANGKA

Anda butuh proyector buat Presentasi,Seminar,Wedding,Ulang Tahun,Gathering,Party,Meeting atau Event-event lainnya???...   Jangan bingu...